Senin, 28 Mei 2018

Macam Jenis Ikan Louhan

Ikan Lou Han, Macam Jenis Dan Strain Terbaik
Ikan louhan adalah ikan hias unik yang pada umumnya dipelihara di dalam aquarium air tawar. Ikan yang berasal dari Taiwan dan Malaysia ini memiliki sisik terang dan benjolan pada bagian kepalanya yang merupakan ciri khas dari ikan yang mulai banyak dikembang biakan pada awal tahun 90-an.

Kondisi air yang baik untuk memelihara ikan yang dikenal dengan nama Flowerhorn cichlid ini, yaitu pada kisaran suhu air 80–85°F dengan pH 7.4–8.0. Selain Golden monkey (Malau), Thai Silk, Zhen Zhu, King Kong Parrots dan Red Ingots, berikut macam jenis dan  dan strain ikan lohan beserta gambar fotonya:


Kamfa Ikan louhan kamfa
Kamfa memiliki ciri antara lain, sebagian besar memiliki mata berwarna kuning atau putih dan sebagian kecil berwarna merah (meski sangat jarang ditemukan), mata cekung, benjolan di kepalanya cenderung berwarna tipis, dan bibir lebih kecil dari jenis lainnya.


King Kampa Ikan louhan king kamfa
King Kamfa berasal dari kamfa dan memiliki ciri bentuk dan warna mata serta bentuk tubuh yang sama dengan kanfa biasa. Ciri khas dari king kanfa yaitu terdapat baris bunga ganda hitam yang intens di sepanjang garis lateral serta memiliki mutiara putih yang sangat tebal. Strain yang berasal dari Thailand ini merupakan jenis yang paling mahal.


Kamfamalau Ikan louhan kamfa malau
Kamfamalau merupakan hasil kawin silang antara kamfa jantan dan malau betina.


Indo Malau Ikan louhan indonesia
Indo malau merupakan strain yang diciptakan oleh Club Luohan Indonesia (ILC), hasil kawin silang dari induk betina jenis monyet Golden Monkey atau Malau dengan jantan jenis Zhen Zhu. Jenis ini memiliki mutiara terbaik yang meluas di sekujur tubuh, wajah, dan kepalanya.


Tan King Ikan louhan vietnam
Tan king adalah strain yang memiliki bentuk tubuh dan siripnya lebih mirip dengan Zhen Zhu dengan mutiara mirip King kamfa. Strain ini hasil kawin silang yang dilakukan oleh peternak asal Vietnam, yaitu Tuan Tan.
Disqus Comments